Mau Minta Ma'af?Nanti Saja Pas Lebaran,Why?
Ibadah puasa sudah berada di sepuluh terakhir, kata temanku di status fbnya "Beda Ramdhan dan Ramayana adalah, kalau Ramadhan 10 hari pertama rame,ramayana sepi, 10 hari terakhir Ramadhan sepi,ramayana ramai".
Fenoma ini mungkin menimpa muslim pada umumnya (baca:orang awam), tentu masih ada sedikit orang yang malah sebaliknya, di 10 malam terakhir dari ramadhan mereka meningkatkan ibadahnya, terutama ibadah i'tikaf di masjid-masjid jami'. Semoga kita termasuk bagian dari yang sedikit tersebut,amiin.
Moment Lebaran
Puncak dari ibadah ramadhan adalah idul fitri atau dalam bahasa sehari-hari disebut juga lebaran. Banyak orang menungu-nunggu moment lebaran, bukan sekedar untuk bersilaturrahim, beli baju baru pun masih ada yang menunggu saat lebaran, bahkan ada sebagian orang yang menanti lebaran tiba untuk meminta ma'af, sehingga sering kita temui perkataan seseorang ketika ada orang yang meminta ma'af padanya "Nanti saja kalau lebaran gue maapin".
Itu baru sebagian kejadian yang menunggu moment lebaran, mungkin masih banyak yang lainnya, silahkan yang mau menambahi.